Kiat Cara Melewati Masa Percobaan Kerja Dengan Sukses


Setelah lulus dan melewati wawancara kerja dengan baik serta anda ditetapkan diterima oleh perusahaan yang anda lamar. Tidak berarti semua persoalan telah selesai. Ada satu tahapan lagi yang sangat penting yang harus anda lakoni dengan baik yaitu masa percobaan kerja.

Umumnya, setiap perusahaan menentukan masa percobaan kerja selama 3 atau 6 bulan. Setelah masa ini berakhir, nasib anda berikutnya akan ditentukan oleh nilai selama masa percobaan yang anda lewati. Jika anda berhasil melewati masa percobaan kerja dengan baik, maka kontrak kerja anda tentunya akan diperpanjang atau anda akan menjadi karyawan tetap pada perusahaan tsb. Namun jika sebaliknya, maka anda terpaksa pensiun dini pada perusahaan tsb.

So, jika anda saat ini sedang dalam masa percobaan kerja. Maka pergunakanlah kesempatan yang ada dengan baik, setidaknya dengan mencoba melakukan tips melewati masa percobaan kerja seperti dibawah. Hal ini pastinya akan lebih baik untuk selalu mengingatkan diri agar bisa melakukan yang terbaik untuk bisa melewati masa percobaan dengan sukses.

cara melewati masa percobaan kerja, tips melewati masa percobaan kerja, kiat melewati masa percobaan kerja

Tips Melewati Masa Percobaan Kerja

  1. Lakukan Yang Terbaik.
    Do your best merupakan kata kunci pertama yang harus kamu perlihatkan kepada perusahaan kenapa kamu layak bekerja bersama mereka. So, Perlihatkanlah kemampuan terbaik kamu dalam melakukan tugas sekecil apapun yang diberikan perusahaan.

    Hindari pikiran atau perasaan yang meremehkan atau menyepelekan tugas-tugas kecil yang mungkin tidak terlalu penting bagi perusahaan. Namun, bagi anda yang sedang dalam masa percobaan kerja, perlihatkan bahwa pekerjaan itu sangat penting untuk anda dengan melakukannya dengan baik dan terukur.
  2. Tidak Malu Bertanya.
    Pada awal masa percobaan kerja, sebagai seorang karyawan baru anda dipastikan akan menemukan banyak kendala dan mungkin akan melakukan beberapa kesalahan dalam melakukan tugas baru. Untuk memperkecil persoalan ini, sebagai pekerja baru anda tidak perlu malu bertanya untuk tugas-tugas yang anda tidak tahu detailnya.
  3. Berfikir Positif, Bersikap Optimis dan Tidak Mengeluh.
    Dalam suasana baru, tempat baru, teman baru dan tugas baru. Sebagai pekerja baru anda akan menjumpai banyak sekali hal-hal baru dilingkungan anda. Sebagian besar dari suasana baru ini mungkin tidak sesuai dengan karakter atau perasaan anda. Berfikir positif adalah poin penting yang perlu anda kedepankan ketika melihat hal-hal baru seperti ini.

    Bersikaplah optimis dan tidak mengeluh dalam pekerjaan atau tugas yang diembankan perusahaan kepada anda. Hindari kata "saya tidak tahu, saya tidak bisa, saya belum pernah melakukannya" atau kata yang mengandung sikap negatif lainnya yang mencerminkan kesungguhan anda dalam melakukan tugas.

    So, lakukan sebisa anda, dan bertanya dimana anda menjumpai hal yang tidak anda pahami tentu akan lebih baik untuk belajar dan menguasai tugas dibandingkan mengucapkan perkataan yang bersifat menolak untuk melakukan tugas seperti diatas.
  4. Tunjukkan Inisiatif Dalam Melakukan Tugas.
    Sebagai pekerja baru, menunjukkan inisiatif dalam melakukan tugas di masa percobaan kerja adalah hal yang tepat. Anda tidak perlu malu dan sungkam untuk melakukan kontribusi terhadap perusahaan yang bertujuan untuk kemajuan perusahaan dimana anda bekerja.

    Melakukan hal-hal baru yang anda kuasai untuk memudahkan anda dan perusahaan dalam melakukan berkembangan pastinya akan sangat diapresiasi oleh perusahaan. Ide atau action nyata yang anda lakukan pada masa ini tentunya akan menjadi kesempatan emas untuk anda meyakinkan perusahaan bahwa anda sangat menyenangi pekerjaan tsb. Hal ini dinilai dari tindakan inisiatif yang anda lakukan.
  5. Tetapkan Target Anda.
    Tips dan kiat melewati masa percobaan kerja yang sukses adalah dengan menetapkan target anda secara pribadi. Menetapkan target dalam mesa ini pastinya tidak perlu hal-hal yang ribet. Anda bisa memulai dengan meyakinkan diri dan berkomitmen untuk menguasai prosedur kerja dan cara melakukan tugas kantor. Misalnya dengan mencoba untuk menguasai pekerjaan kantor pada bulan pertama dengan belajar giat dan melakukan tugas dengan sungguh-sungguh. So, pada bulan berikutnya atau bulan ke 2 anda sudah menguasai tugas dengan baik.
  6. Menjaga Hubungan Baik Sesama Karyawan.
    Poin terakhir yang tidak boleh anda lupakan adalah tetap menjaga hubungan baik dengan karyawan lain di perusahaan dimana anda bekerja. Perusahaan apapun dan dimana pun, selalu mengedepankan team kerja yang baik. Perusahaan yang baik dan maju selalu bisa dipastikan bahwa mereka memiliki team kerja yang baik. Sebab, 1 tugas dengan tugas lainnya dalam sebuah perusahaan selalu saling berkaitan.

    Secara kolektif, dalam suasana baru ini, anda akan menjumpai orang-orang baru dengan berbagai karakter. Belajarlah untuk mengenal setiap karakter dan bersikaplah hormat dan sopan terhadap mereka. Menghormati mereka artinya anda menghormati anda sendiri. Menunjukkan sikap negatif untuk karakter yang mungkin anda tidak sukai bukanlah solusi yang baik dalam bekerja. Hal ini justru mempersulit anda dalam melakukan tugas.

    Jadi, dalam masa percobaan kerja. Tunjukkan sikap ramah, santun dan saling menghormati sesama karyawan. Hal ini akan menciptakan suasana kerja yang positif dan kemajuan untuk perusahaan.

Semoga kiat cara melewati masa percobaan kerja dengan sukses ini dapat menjadi tambahan informasi untuk anda khususnya yang sedang melewati masa percobaan kerja di perusahaan impian anda. Terimakasih





Suka artikel ini ? Bagikan ke :

Google+

Plus One
0 komentar
Kiat Cara Melewati Masa Percobaan Kerja Dengan Sukses