Apa Itu Resume Lamaran Kerja dan Bagaimana Membuatnya


Kata Resume Lamaran Kerja seringkali kita jumpai saat mencari info lowongan kerja di situs lowongan kerja. Kata ini memang sudah tidak asing lagi bagi pencari kerja. Resume dalam pemahaman bahasa inggris sering disebut sebagai "short descriptive summary", sedangkan dalam bahasa kita resume dapat dimengerti sebagai sebuah ikhtisar atau ringkasan.

Dalam Dunia kerja, resume dapat dipahami sebagai sebuah aplikasi yang sering kali diminta perusahaan dari seorang pelamar kerja. Adapun di dalamnya, pelamar umumnya menjelaskan secara ringkas tentang informasi pribadi, pendidikan, pengalaman kerja dan informasi lainnya.

Banyaknya jumlah pelamar kerja pada setiap perusahaan yang membuka lowongan kerja sering kali membuat perusahaan kewalahan dalam menyeleksi calon pelamar yang berkualitas. Bagi perusahaan, selain kelengkapan yang menjadi persyaratan yang diminta perusahaan, resume adalah salah satu dokumen penting yang menjadi referensi bagi perusahaan dalam menilai calon pelamar. Justru itu, tips dan trik membuat resume lamaran kerja adalah salah satu hal penting dalam melamar pekerjaan yang benar.

Cara Membuat Resume Lamaran Kerja, Tujuan Resume Kerja, tips membuat resume

Pengertian dan Tujuan Resume Lamaran Kerja.

Resume lamaran kerja adalah dokumen pendukung yang di dalamnya mencangkup data pribadi pelamar, pendidikan, pengalaman kerja, keahlian dan informasi lainnya secara tertulis. Dokumen ini sudah lumrah pada umumnya terdiri dari 2 halaman kertas A4 atau F4 dan tidak lebih dari dua halaman tsb.

Secara eksplisit, resume bukanlah dokumen yang menceritakan tentang masa lalu pelamar kerja, walau di dalamnya terdapat informasi yang menjelaskan tentang profil pelamar kerja. Namun, resume adalah dokumen yang disertakan bersama dokumen lamaran kerja lainnya yang lebih menjelaskan tentang pengalaman kerja pelamar.

Adapun tujuan membuat resume lamaran kerja adalah untuk melengkapi aplikasi kerja yang dimasukkan atau dikirim ke perusahaan oleh pelamar kerja. Resume adalah dokumen yang mutlak diminta oleh setiap perusahaan yang membuka kesempatan kerja bagi setiap pelamar kerja.

Cara Membuat Resume Lamaran Kerja

Memiliki sebuah resume sebagai persiapan untuk melamar pekerjaan bagi job seeker adalah sebuah keharusan. Resume yang baik adalah resume yang di dalamnya terdapat informasi pribadi seperti nama, nomor kontak, alamat, email dll. Selain itu, resume aplikasi kerja juga harus menjelaskan ringkasan berupa pengalaman kerja, pencapaian dalam karir, teknikal skill, pendidikan dan informasi lain yang relevan dengan kebutuhan perusahaan yang anda lamar.

Mengenai model template resume, saat ini kita bisa menjumpai berbagai contoh model template resume. Ada yang model template sederhana, anda juga model modifikasi yang elok dipandang dan dibaca. Mengenai hal ini job seeker dapat membuatnya sesuai model yang disukai, asalkan tidak bergeser dari ka'edah penulisan formal. Misalnya menggunakan huruf formal Times New Roman, Arial, Combria yang sering digunakan untuk menulis surat formal.

Selain itu, pastikan anda tidak membuat resume kerja lebih dari dua halaman. Jika anda memiliki banyak pengalaman kerja yang mungkin membutuhkan 3 atau 4 halaman A4 untuk menulisnya. Maka ambillah beberapa saja di antaranya yang relevan dengan yang dibutuhkan perusahaan dimana anda melamar kerja. Ini untuk menghindari pembaca seperti sedang menikmati cerpen. Sebab, resume yang terlalu panjang akan membosankan pembaca karena begitu banyaknya resume yang harus dilihatnya.

Hindari membuat kesalahan tata bahasa dalam membuat resume kerja. Kesalahan tata bahasa seperti tanda baca, ejaan dapat berakibat fatal bagi pelamar kerja. Perusahaan akan menilai anda tidak teliti dalam tugas kecil dan ceroboh. Beberapa pelamar kerja tidak mendapat kesempatan interview kerja karena disebabkan hal kecil seperti ini. Untuk menghindari kesalahan dalam tata bahasa penulisan, mintalah teman anda yang menguasai tata bahasa untuk mereview resume kerja anda.

Semoga informasi apa itu resume lamaran kerja dan bagaimana membuatnya ini dapat menjadi tambahan informasi khususnya untuk anda yang sedang mempersiapkan resume lamaran kerja. Download sample resume untuk lamaran kerja di SINI.


Suka artikel ini ? Bagikan ke :

Google+

Plus One
0 komentar
Apa Itu Resume Lamaran Kerja dan Bagaimana Membuatnya